NEW YORK, iNews.id - Demonstrasi pro-Palestina menjalar ke kampus-kampus di seluruh Amerika Serikat (AS). Dalam demonstrasi terbaru, polisi menangkapi puluhan orang yang berdemontrasi di Universitas Yale, New Haven, Connecticut, Senin (22/4/2024).
Penangkapan tersebut berlangsung hanya beberapa jam setelah Universitas Columbia membatalkan kegiatan perkuliahan tatap muka dan menggantinya dengan online sebagai respons atas aksi mendirikan tenda oleh demonstran di kampus Kota New York.
Dalam email kepada staf dan mahasiswa, Rektor Universitas Columbia Nemat Minouche Shafik mengatakan, kampus membatalkan kelas tatap muka untuk meredakan ketegangan antara kelompok pro-Palestina dan pro-Israel.
Sementara itu demonstran di Universitas Yale memblokade lalu lintas di sekitar seraya mendesak agar kampus menghentikan hubungannya dengan produsen senjata militer.
Surat kabar yang dikelola kampus, Yale Daily News, melaporkan polisi menangkap lebih dari 45 demonstran.