Evakuasi Warga Rafah, Israel: Kami Akan Buru Hamas di Mana pun

Anton Suhartono
Israel segera memulai serangan darat ke Rafah, Gaza (Foto: Reuters)

TEL AVIV, iNews.id - Israel tampaknya segera memulai operasi serangan darat ke Rafah, Gaza Selatan. Militer Zionis telah memulai evakuasi terhadap warga sipil di kota perbatasan dengan Mesir tersebut.

Dalam pernyataan di media sosial X, Pasukan Pertahanan Israel (IDF) menyebutkan tentaranya akan terus memburu para pejuang Hamas di lokasi mana pun di Gaza.

“IDF akan terus memburu Hamas di mana pun di Gaza sampai semua sandera yang mereka tahan kembali ke rumah,” bunyi pernyataan, seperti dilaporkan Al Jazeera, Senin (6/5/2024).

Pernyataan itu tak menyebutkan bahwa militer Israel akan melakukan operasi darat ke Gaza, apalagi menyebutkan waktu. Namun spekulasi yang kuat serangan darat segera terjadi, terlebih lagi tak ada kemajuan dalam proses negosiasi gencatan senjata.

Sementara itu soal pemindahan pengungsi di Rafah, IDF menyatakan sedang menambah zona pegungsi di Al Mawasi guna mengakomodasi peningkatan jumlah bantuan yang mengalir ke Gaza. 

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
7 jam lalu

TNI bakal Kirim Brigade Komposit ke Gaza, Dipimpin Jenderal Bintang 3

Internasional
9 jam lalu

Dampak Badai Al Aqsa Masih Bergaung, IDF Pecat Perwira gara-gara Israel Dipermalukan Hamas

Internasional
17 jam lalu

Panglima IDF Pecat Para Perwira Israel karena Gagal Cegah Serangan Hamas

Internasional
18 jam lalu

Israel Langgar Perjanjian Gencatan Senjata Gaza Hampir 500 Kali, Bunuh 342 Orang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal