Gaza Lockdown Total Setelah Temuan Kasus Covid-19 Pertama di Permukiman Padat

Anton Suhartono
Otoritas Jalur Gaza memberlakukan lockdown total terkait temuan kasus Covid-19 pertama di permukiman (Foto: AFP)

GAZA, iNews.id - Otoritas Jalur Gaza, Palestina, mengonfirmasi kasus Covid-19 pertama di lingkungan masyarakat padat, Senin (24/8/2020). Satu keluarga terdiri dari empat orang yang tinggal di kamp pengungsian dinyatakan terinfeksi virus corona.

Terkait temuan ini, pasukan keamanan Jalur Gaza menerapkan lockdown total selama 48 jam.

Juru bicara pemerintahan Gaza, Salama Marouf, mengatakan, empat kasus tersebut berasal dari kamp pengungsi di Gaza tengah.

"Jam malam penuh diberlakukan mulai malam ini dan di seluruh Jalur Gaza. Ini mencakup fasilitas resmi, swasta, dan pendidikan serta menutup masjid, pasar, tempat pernikahan serta klub olahraga," kata Marouf, dikutip dari Reuters, Selasa (25/8/2020).

Dia melanjutkan, otoritas masih menyelidiki sumber penularan terhadap satu keluarga tersebut serta dengan siapa saja mereka melakukan kontak.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

Floyd Mayweather Banjir Kecaman usai Nyatakan Dukungan untuk Israel di Tengah Perang Gaza

Internasional
5 hari lalu

Trump Masih Yakin Arab Saudi Akan Berdamai dengan Israel

Nasional
7 hari lalu

Megawati Tegaskan Palestina Harus Merdeka, Tak Boleh Ada Tawar-menawar

Nasional
8 hari lalu

Chiki Fawzi Ajak Publik Aware soal Kondisi di Gaza: Ini Bisa Terjadi di Kita kalau Abai

Internasional
13 hari lalu

Presiden Palestina Abbas Tiba-Tiba Umumkan Deklarasi Menentukan Penggantinya, Ada Apa?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal