Menurut dia, Malaysia adalah cabang GP Ansor ketiga di luar Negeri setelah Saudi Arabia dan Korea Selatan. Selanjutnya akan menyusul Taiwan, Jepang, Mesir, dan Hongkong.
Salam kesempatan itu Gus Yaqut mem-baiat dan melantik pengurus PC GP Ansor Malaysia. Terpilih sebagai ketua adalah Nur Alamin. Pelantikan disaksikan Sekretaris Jenderal PP GP Ansor Abdul Rochman, Ketua Khoirul, Wakil Sekjen Rifqi Almubarok, Kepala Densus 99 Asmaul Husna Banser Nurruzaman, dan Ketua PCI NU Malaysia Ihyaul Lazib.
Lebih jauh Gus Yaqut mengatakan, kader Ansor adalah harapan NU di masa depan, sekaligus masa depan NU. "Jika kader Ansor dan Banser melangkah tidak benar dalam mengelola organisasi, maka NU di masa depan akan hancur, dan tidak dihargai kelompok lain," tandasnya.