Keberadaan Jenderal Armagedon Rusia Masih Misterius, Ini Kata Moskow

Ahmad Islamy Jamil
Wakil Komandan Kelompok Pasukan Gabungan Rusia yang berperang di Ukraina, Jenderal Sergei Surovikin. (Foto: Reuters)

MOSKOW, iNews.id – Keberadaan mantan Komandan Kelompok Pasukan Gabungan Rusia, Jenderal Sergei Surovikin, sampai hari ini masih misterius. Rumor tentang penahanannya oleh aparat berwenang Rusia dan dugaan keterlibatannya dalam pemberontakan Grup Wagner, belum lama ini, berembus cukup liar.

Beberapa media Barat melaporkan, Surovikin yang menjabat komandan Angkatan Udara Rusia sekaligus wakil komandan Kelompok Pasukan Gabungan Rusia yang berperang di Ukraina, diduga telah ditahan di Lefortovo. Kemungkinan lainnya, dia kini ditahan di pusat penahanan prasidang lainnya di Rusia.

Akan tetapi, Sekretaris Eksekutif Komisi Pemantauan Publik Moskow, Alexey Melnikov, membantah laporan media itu.

“Perwakilan dari sejumlah besar media Rusia dan asing telah menulis atau menelepon saya sangat sering dalam beberapa hari terakhir. Mereka bertanya: ‘Benarkah Surovikin berada dalam penahanan prasidang? Beri tahu kami di sel mana dia berada, dan seterusnya, dan seterusnya’,”  ungkap Melnikov di aplikasi perpesanan Telegram, Kamis (29/6/2023).

“Saya menjawab: dia tidak berada di Lefortovo ataupun fasilitas penahanan prasidang lainnya. Saya bahkan tidak ingin mengomentari omong kosong tentang ‘fasilitas penahanan bawah tanah di Serebryany Bor’,” ujarnya.

Sebelumnya pada hari yang sama, media Inggris The Financial Times (FT) melaporkan, Surovikin diduga telah ditahan lantaran tak pernah terdengar kabarnya selama beberapa hari belakangan. Laporan itu ditulis FT dengan mengutip sumber-sumber elite Rusia dan pejabat pemerintah Barat yang diyakini mengetahui masalah tersebut.

Surovikin dijuluki sebagai “Jenderal Armagedon” alias jenderal yang memimpin pertempuran besar menjelang Hari Kiamat. Dia dikenal memiliki hubungan baik dengan pemimpin Grup Wagner, Yevgeny Prigozhin.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
19 jam lalu

Indonesia Kerja Sama dengan Rusia, Bikin Kapal Cepat Ramah Lingkungan

Internasional
1 hari lalu

Gawat! Rusia Siap-Siap Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
1 hari lalu

Putin Tanggapi Serius Rencana Amerika Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
2 hari lalu

Putin Ungkap Kelebihan Drone Torpedo Nuklir Poseidon, Melaju Lebih Cepat dari Kapal Perang

Internasional
3 hari lalu

Rumania Borong 18 Jet Tempur F-16 Belanda Cuma Seharga Rp19.200, Ternyata Bukan untuk Perang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal