KTV Singapura, Karaoke Plus-Plus yang Jadi Klaster Covid 

Umaya Khusniah
KTV menjadi salah satu klaster yang turut menyumbang kasus positif Covid di Singapura. (Foto: Mothership)

SINGAPURA, iNews.id - KTV menjadi salah satu klaster yang turut menyumbang kasus positif Covid di Singapura. Pada Senin (19/7/2021) lalu, klaster ini menyumbang 19 kasus positif Covid harian. 

Dilansir dari Reuters, munculnya kasus positif Covid klaster karaoke KTV bermula dari seorang wanita Vietnam yang mencari bantuan medis pada hari Minggu (11/7/2021). Dia dinyatakan positif Covid-19 dan dirawat di RS.

Setelah dilakukan pelacakan, petugas mengetahui jika pasien tersebut mengunjungi lounge KTV. Beberapa orang yang tinggal serumah dengannya juga dinyatakan positif Covid.

Segera, pemerintah mengimbau warga yang sebelumnya mengunjungi tempat yang dikenal dengan perjudian dan prostitusi ini segera melakukan tes. 

Pemerintah menjamin privasi dari warga tersebut. Namun hingga saat ini, diduga masih banyak warga yang tidak menjalani tes. 

Sebelumnya, bar dan kelab malam di Singapura ditutup selama lebih dari setahun akibat Covid. Berdasar aturan, beberapa lounge KTV tetap diizinkan beroperasi namun sebagai gerai makanan dan minuman. 

KTV yang diperbolehkan buka ini seharusnya tak menyediakan layanan prostitusi dan perjudian. Selama ini, KTV di Singapura memang dikenal liar dengan prostitusi dan perjudiannya. 

Munculnya klaster KTV ini memicu kemarahan publik tentang adanya dugaan beberapa oknum pengelola KTV di Singapura tetap menyediakan layanan 'esek-esek' dan perjudian secara sembunyi.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Destinasi
6 hari lalu

Liburan ke Singapura Jelas Makin Hemat, Ada Diskon Hotel hingga 40%

Nasional
7 hari lalu

MNC University Gandeng ISCA Singapura untuk Perkuat Kompetensi Akuntansi Berstandar Global

Internasional
13 hari lalu

Heboh Kebakaran di Marina Bay Sands, Asap Hitam Tebal Membubung dari Atap

Seleb
14 hari lalu

Viral Bocah 7 Tahun Punya IQ 154, Suka Belajar Kimia di NTU Singapura!

Internasional
14 hari lalu

Bunuh Istri di Singapura, Pria WNI Minta Kasus Hukumnya Dilanjutkan di Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal