Lapas di Ekuador Kembali Pecah, Geng Penyelundup Narkoba Saling Bunuh

Umaya Khusniah
Lusinan warga kini berkumpul di depan lapas guna mengetahui nasib keluarga mereka. (Foto: Reuters)

GUAYAQUIL, iNews.id - Kerusuhan dalam lapas terjadi di penjara kota Guayaquil, Ekuador, Jumat (12/11/2021) malam hingga Sabtu (13/11/2021) dini hari. Kerusuhan itu akibat persaingan antargeng penyelundup narkoba yang ada dalam lapas.

Kerusuhan ini terjadi di lembaga pemasyarakatan Penitenciaria del Litoral Ekuador. Pejabat terkait pada Sabtu mengatakan, sebanyak 68 tahanan tewas dan puluhan lainnya luka.  

Sebelumnya, pada akhir September lalu, kerusuhan juga terjadi di lapas ini dan menewaskan 119 tahanan. Insiden itu menjadi kerusuhan dalam lapas terburuk tahun ini di Ekuador. 

Lusinan warga kini berkumpul di depan lapas guna mengetahui nasib keluarga mereka. Mereka mengatakan, anggota keluarga yang berada dalam lapas tak ada kabar sejak Jumat sore.  

Salah satunya Cristina Monserrat (58) yang mengaku masih belum mendengar kabar dari saudara laki-lakinya yang telah dipenjara selama satu tahun.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Seleb
11 jam lalu

Jonathan Frizzy Bebas Hari Ini, Dapat Cuti Bersyarat!

Megapolitan
5 hari lalu

3 Orang Sekeluarga di Jakut Tewas, Begini Kondisi Terkini Korban Selamat

Megapolitan
7 hari lalu

2 Kurir Sabu Diringkus, Bawa 100 Kg Siap Edar di Malam Tahun Baru

Megapolitan
7 hari lalu

Pelaku Pembakaran Kios di Kalibata Buntut Matel Tewas Dikeroyok Ditangkap!

Megapolitan
7 hari lalu

Polda Metro Tangkap 9.894 Tersangka Narkoba selama 2025, Terbanyak Pemakai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal