Lapor Diperkosa Kepala Sekolah, Siswi Bangladesh Dibakar Hidup-Hidup

Nathania Riris Michico
Nusrat Jahan Rafi. (foto: doc.FAMILY HANDOUT/BBC)

Nusrat (19) berasal dari Feni, sebuah kota kecil 160 kilometer dari ibukota Dhaka. Dia belajar di madrasah atau sekolah Islam di Bangladesh. Pada 27 Maret, dia menyatakan kepala sekolah memanggilnya ke kantornya dan berulang kali menyentuhnya dengan cara tak pantas.

Sebelum keadaan menjadi lebih buruk, dia pun kabur dari ruang itu.

Banyak perempuan muda di Bangladesh memilih untuk menyimpan dalam-dalam pelecehan dan kekerasan seksual yang mereka alami karena takut semakin dipermalukan oleh keluarga atau masyarakat mereka.

Yang membedakan dengan Nusrat Jahan adalah dia tidak hanya bicara, tapi dia juga melaporkan pelecehan seksual itu ke polisi dengan bantuan keluarganya pada hari ketika pelecehan seksual yang dituduhkan itu terjadi.

Di kantor polisi setempat, dia memberi pernyataan. Nusrat membuat rekaman video pengakuan yang diserahkan kepada polisi setempat. Dalam video itu, Nusrat mengatakan bahwa pada 27 Maret 2019 kepala sekolah memanggil dirinya agar datang ke kantornya.

Dia mengidentifikasi kepala sekolah bernama Siraj-ud-Daula. Menurut pengakuan Nusrat, kepala sekolah mulai "menyentuhnya" dengan tidak tepat.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
11 hari lalu

Raja Charles Copot Gelar dan Usir Pangeran Andrew dari Kediaman Kerajaan Inggris

Megapolitan
12 hari lalu

Korban Dugaan Pelecehan Oleh Kepala SPPG di Kota Bekasi Serahkan Bukti ke Polres

Seleb
20 hari lalu

Omara Esteghlal Jadi Korban Penipuan, Namanya Dipakai untuk Lecehkan Wanita!

Internasional
21 hari lalu

Duh, Wakil Menteri Pertahanan Vietnam Lecehkan Perempuan PNS Korsel

Internasional
27 hari lalu

Tragis! Pabrik Garmen Terbakar. 16 Orang Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal