Menlu Saudi: Pemulihan Hubungan dengan Iran Tak Berarti Semua Perselisihan Selesai

Anton Suhartono
Faisal bin Farhan (Foto: Reuters)

RIYADH, iNews.id - Arab Saudi dan Iran memulihkan hubungan diplomatik pekan lalu, menandai berakhirnya konflik selama 7 tahun. Namun Menteri Luar Negeri (Menlu) Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan menegaskan, pemulihan hubungan bukan berarti kedua negara telah mencapai solusi untuk semua perselisihan. 

Kedua negara sepakat membuka kembali kedutaan besar (kedubes) di masing-masing ibu kota dalam 2 bulan yang mungkin membuka jalan dialog lebih luas untuk mencari solusi perselisihan.

Dalam wawancara dengan surat kabar Asharq Al Awsat, Faisal menegaskan penandatanganan kesepakatan di China pada Jumat lalu menggarisbawahi keinginan kedua pihak untuk menyelesaikan perselisihan melalui komunikasi dan dialog. Oleh karena itu, dia berharap bisa segera bertemu dengan mitranya dari Iran untuk membangun kesepakatan tersebut. 

“Kita sedang bersiap untuk memulihkan hubungan diplomatik dalam 2 bulan, jadi wajar bagi kami untuk saling berkunjung di masa mendatang,” katanya, seperti dilaporkan kembali Saudi Gazette, Senin (13/3/2023).

Hubungan diplomatik, lanjut Faisal, merupakan inti dari hubungan antar negara. Kedua negara memiliki perbedaan dalam keyakinan, sejarah, dan budaya, sehingga kesepakatan dicapai melalui pihak ketiga yakni dimediasi China. Sebelumnya, pembicaraan juga digelar di di Irak dan Oman.

Arab Saudi berupaya untuk meredakan ketegangan sebagai bentuk tanggung jawab dalam memperkuat keamanan dan stabilitas di kawasan maupun internasional. 

“Kami, di Kerajaan, berharap untuk membuka babak baru dengan Iran dan memperkuat kerja sama yang akan mengonsolidasikan keamanan dan stabilitas serta mendorong pembangunan dan kemakmuran, tidak hanya di kedua negara, tetapi seluruh kawasan,” ujarnya.

Faisal juga menyoroti upaya Iran dalam mengembangkan kemampuan nuklir. Isu tersebut merupakan penyebab memanasnya hubungan kedua negara.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
20 jam lalu

Diam-Diam, Amerika dan Iran Jalin Komunikasi soal Demo Rusuh dan Nuklir

Internasional
22 jam lalu

Saudi Keluarkan Panduan Ramadan, Larang Live Streaming Salat hingga Atur Doa Qunut

Internasional
23 jam lalu

Pangeran Saudi MBS Telepon Langsung Trump, Minta Batalkan Serangan ke Iran

Internasional
1 hari lalu

Trump Ancam Lenyapkan Iran jika Dirinya Terbunuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal