Pascaledakan Beirut, Menteri Informasi Lebanon Mengundurkan Diri

Anton Suhartono
Manal Abdel Samad (Foto: AFP)

BEIRUT, iNews.id - Menteri Informasi Lebanon Manal Abdel Samad mengumumkan pengunduran diri, Minggu (9/8/2020). Dia menjadi pejabat pemerintah pertama sejak ledakan dahsyat di pelabuhan Beirut yang menewaskan lebih dari 150 orang.

Lebanon diguncang demonstrasi besar pascaledakan yang menuntut pertanggungjawaban pemerintah. Sebelum ledakan mengguncang, negara itu sudah menghadapi krisis ekonomi yang parah sejak 2019.

"Setelah bencana besar di Beirut, saya mengumumkan pengunduran diri dari pemerintah," kata Manal, dalam pernyataan yang dirilis media setempat, seraya meminta maaf kepada warga Lebanon karena telah mengecewakan mereka, dikutip dari AFP.

Para demonstran berjanji turun ke jalan lagi setelah bentrokan pada Sabtu malam, di mana massa menggeruduk beberapa kantor kementerian.

Pemimpin gereja Maronit Lebanon meminta seluruh pejabat pemerintah mengundurkan diri terkait ledakan yang terjadi pada 4 Agustus lalu itu. Dia menilai peristiwa tersebut sebagai bukti pembusukan di kalangan aparatur pemerintah.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Geledah Rumah Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72, Polisi Ungkap Hasilnya

Nasional
6 jam lalu

Cerita Orang Tua Siswa SMAN 72 Jakarta, Ungkap Anak Masih Trauma usai Ledakan

Nasional
7 jam lalu

Siswa Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Dikenal Tertutup, Sempat Terekam CCTV

Nasional
8 jam lalu

Siswa Jadi Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72, Polisi Temukan Serbuk Pemicu Ledakan

Nasional
8 jam lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal