Candaan tentang Putin lainnya juga sempat disampaikan Johnson saat KTT G7 di pegunungan Bavaria, Jerman. Saat itu dia dan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau bercanda apakah mereka harus melepas baju dan bertelanjang dada untuk menunjukkan kekekaran tubuh guna memperlihatkan lebih tangguh daripada Putin.
Sindiran itu mengacu pada beberapa foto saat Putin bertelanjang dada sambil menunggang kuda, memancing, berenang, dan berburu beruang di pegunungan Siberia.
Dalam wawancara dengan NBC pada 2018, Putin mengatakan tidak menyangka foto-foto itu beredar luas di internet. Dia juga mengkritik media Barat yang lebih tertarik menonjolkan foto dirinya bertelanjang dada ketimbang saat duduk di depan meja kantor sambil melihat dokumen.