Dalam perjalanannya sebagai anggota kongrs, Omar sempat terlibat masalah dengan Partai Demokrat. Nancy Pelosi, Ketua House of Representative dan pemimpin kongres dari Partai Demokrat, sempat mendesak Omar meminta maaf atas komentarnya yang dianggap anti-semit.
Omar kemudian meminta maaf, serta menjadikan hal tersebut pengalaman agar lebih hati-hati dalam berkomentar.
Tekad Omar kembali maju dalam pemilihan anggota Kongres tahun ini mendapat dukungan dari Nancy Pelosi serta senator Bernie Sanders dari kelompok progresif, demikian dikutip dari CNN, Rabu (4/11/2020).