Ribuan Orang Austria Turun ke Jalan, Protes Pembatasan Covid

Ahmad Islamy Jamil
Puluhan ribu orang turun ke jalan di Kota Wina, Austria, untuk memprotes kebijakan pembatasan terkait Covid yang diterapkan pemerintah, Sabtu (4/12/2021) lalu. (Foto: Reuters)

WINA, iNews.id – Ribuan orang turun ke jalan-jalan di Ibu Kota Austria, Wina, pada Sabtu (11/12/2021). Mereka memprotes kebijakan pembatasan Covid-19 yang diterapkan pemerintah di negara itu. 

Koresponden Sputnik melaporkan, ada sejumlah demonstrasi dijadwalkan digelar di Wina hari ini. Unjuk rasa terbesar diadakan di Alun-Alun Heldenplatz. Dari tempat itu, para demonstran akan berbaris melalui jalan Ringstrasse, yang mengelilingi pusat ibu kota Austria itu. Lalu lintas di jalan raya itu dibatasi sebagian.

Meski pihak penyelenggara mengimbau para peserta aksi untuk memakai masker dan mengikuti protokol kesehatan, tidak semua orang mengindahkannya. Para pengunjuk rasa tampak membawa plakat yang bertuliskan slogan-slogan seperti “Lepaskan anak-anak kami!,”  atau “Vaksinasi wajib adalah kediktatoran,” serta “Tubuh gue adalah suka-suka gue!”.

Sebanyak 1.400 polisi pun dikerahkan untuk pengamanan selama aksi protes berlangsung..

Pada Sabtu (4/12/2021) lalu, Wina juga diguncang oleh aksi protes antipembatasan Covid. Kala itu, unjuk rasa diikuti 40.000 peserta, menurut versi polisi. Sementara pihak penyelenggara mengklaim ada 100.000 orang yang hadir.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Polisi Terjunkan Ribuan Personel Amankan 3 Titik Demonstrasi di Jakarta

Nasional
7 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
9 hari lalu

BEM SI Gelar Demo Setahun Prabowo-Gibran di Patung Kuda, Bawa 17 Tuntutan

Nasional
10 hari lalu

Ada Demo Setahun Prabowo-Gibran, Pengendara Diimbau Hindari Kawasan Istana Negara-DPR

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal