Tatkala Ribuan Orang Arab dan Yahudi Bersatu di Israel, Desak Setop Perang di Gaza

Ahmad Islamy Jamil
Warga Arab dan Yahudi di Israel berkumpul untuk menghadiri pawai Hari Tanah, menentang serangan Israel yang sedang berlangsung di Gaza pada 30 Maret 2024 di Galilea, Israel. (Foto: Anadolu via Reuters)

“Daging (manusia) yang terbakar di Gaza adalah milik kami dan para perempuan yang dibunuh di Gaza adalah saudara-saudara perempuan kami,” katanya sembari mengecam genosida yang dilakukan Israel di wilayah Palestina.

Sejak pecahnya perang antara pasukan zionis dan Hamas hampir enam bulan lalu, warga Arab di Israel mengaku semakin merasakan permusuhan dari pemerintah dan warga Israel lainnya. 

Perang itu dimulai ketika para pejuang Hamas melancarkan serangan ke Israel Selatan yang disebut Operasi Banjir al-Aqsa pada 7 Oktober. Sebanyak 1.200 orang tewas di pihak Israel kala itu. Hamas mengatakan, operasi tersebut sebagai pembalasan atas kekejaman zionis terhadap warga Palestina di Tepi Barat, Yerusalem, dan Jalur Gaza.

Israel lalu melancarkan serangan balik ke Jalur Gaza untuk melenyapkan Hamas. Sejak saat itu, sedikitnya 32.705 warga sipil Palestina gugur akibat kebiadaban zionis. Sebagian besar dari korban adalah perempuan dan anak-anak.

Seorang aktivis Yahudi Israel berusia 33 tahun, Eyal mengatakan, dia ikut bergabung dalam demonstrasi Jumat lalu sebagai bentuk solidaritasnya dengan orang-orang Arab.

“Kami menuntut diakhirinya pembantaian yang dilakukan Pemerintah Israel di Gaza dan diakhirinya perang di Gaza,” kata Eyal tanpa menyebutkan nama belakangnya.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
2 jam lalu

Anggota Parlemen Israel Nyaris Baku Hantam Bahas RUU Hukuman Mati bagi Tahanan Palestina

Internasional
2 jam lalu

Kenapa Uni Emirat Arab Mendukung Israel?

Internasional
3 jam lalu

Parlemen Israel Setujui Hukuman Mati bagi Tahanan Palestina

Internasional
4 jam lalu

Alasan Uni Emirat Arab Enggan Kirim Pasukan Penjaga Perdamaian ke Gaza

Internasional
5 jam lalu

Uni Emirat Arab Tak Akan Kirim Pasukan Penjaga Perdamaian ke Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal