Terpidana Mati Berusia Seabad: Menanti Eksekusi, Berharap Pengampunan

Nathania Riris Michico
Celestine Egbunuche, terpidana mati di Nigeria yang berusia 100 tahun, saat bersama anaknya, Paul. (Foto: istimewa)

ABUJA, iNews.id - Terpidana mati, Celestine Egbunuche, yang dijuluki sebagai 'tahanan tertua' Nigeria, harap-harap cemas menanti hasil dari kampanye yang menyerukan pembebasannya.

Seperti dilaporkan BBC, dia berusia 100 tahun dan telah mendekam di penjara selama 18 tahun setelah dinyatakan bersalah merancang suatu pembunuhan.

Bertubuh kecil dan sedikit bungkuk, dia menatap nanar ke ketinggian sembari duduk di bangku yang berdesakan di dalam ruang tamu penjara yang pengap.

Mengenakan T-shirt putih, celana pendek dan sandal jepit, dia mengangkat kepalanya perlahan-lahan, sebagai cara menyambut kehadiran BBC.

Namun selain itu, dia diam seribu bahasa selama kunjungan BBC, sangat kontras dengan suasana ruangan yang riuh dengan dengan obrolan nyaring di Penjara Keamanan Maksimum Enugu di Nigeria tenggara.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

2 Napi asal Inggris Segera Dipulangkan, Termasuk Lindsay Sandiford yang Divonis Mati

Internasional
4 hari lalu

Respons Ancaman Serangan Amerika, Presiden Nigeria: Kami Jamin Keamanan Semua Agama!

Internasional
4 hari lalu

Nigeria Ingatkan Trump Tak Langgar Kedaulatan Wilayah terkait Tuduhan Pembunuhan Umat Kristen

Internasional
5 hari lalu

Bantah Trump soal Pembunuhan Umat Kristen, Nigeria: Kelompok Militan juga Bunuh Muslim

Internasional
5 hari lalu

Nigeria Bantah Trump soal Pembunuhan Umat Kristen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal