Vaksin Covid Bakal Berbentuk Pil, Begini Cara Kerjanya

Anton Suhartono
Perusahaan farmasi Israel Oramed kembangkan vaksin Covid-19 berbentuk pil (Foto: Reuters)

WASHINGTON, iNews.id - Vaksin Covid-19 ke depan akan berwujud lebih praktis, yakni cukup diminum layaknya obat. Salah satu vaksin Covid-19 berbentuk pil kini dikembangkan perusahaan farmasi Israel, Oramed.

Bentuk vaksin yang lebih praktis ini lebih menguntungkan ketimbang sistem suntik, karena tak membutuhkan tenaga kesehatan untuk penggunaannya serta mudah dalam pendistribusian.

CEO Oramed Nadav Kidron mengatakan, perusahaan siap memulai uji klinis pertama pada awal Agustus. Menurut dia, vaksin oral sangat menarik bagi negara berkembang karena mengurangi beban logistik serta menjadi solusi di negara kaya di mana tingkat keengganan masyarakat menggunakan jarum suntik terbilang tinggi.

Survei di Amerika Serikat baru-baru ini mengungkap, hampir 19 juta warga yang menolak vaksin siap menerimanya jika dalam bentuk pil.

"Agar vaksin benar-benar bekerja dengan baik, kami membutuhkan orang sebanyak mungkin untuk menerimanya," kata Kidron, dikutip dari AFP, Minggu (1/8/2021).

Manfaat lain dari vaksin pil ini adalah mengurangi jarum suntik dan sampah plastik. Bahkan, efek samping yang ditimbulkan lebih kecil.

Namun vaksin oral menghadapi tantangan besar, bahan aktifnya cenderung tidak bertahan dalam perjalanan melalui saluran pencernaan. Pengecualian ini termasuk vaksin untuk penyakit yang ditularkan melalui mulut dan sistem pencernaan seperti polio.

Oramed mengklaim mampu mengatasi permasalahan tersebut yakni membuat kapsul yang mampu bertahan di lingkungan usus dengan tingkat keasaman tinggi. Teknologi ini ditemukan saat mengembangkan insulin oral bagi penderita diabetes.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Hamas Rela Lepaskan Gaza demi Rekonsiliasi Nasional Palestina

Internasional
2 hari lalu

Setelah Perang Gaza, Hamas Serukan Persatuan Nasional Palestina

Internasional
2 hari lalu

Hamas Setuju Serahkan Pemerintahan Gaza ke Kelompok Teknokrat

Internasional
2 hari lalu

Perusahaan Baja Israel Dibuat Bangkrut Turki gegara Perang Gaza, Rugi Ratusan Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal