Vladimir Putin Teken Perintah Lagi, Ubah Ketentuan Mobiliasi Militer ke Ukraina

Anton Suhartono
Vladimir Putin meneken dekret baru mengubah perintah sebelumnya (Foto: Reuters)

LONDON, iNews.id - Presiden Rusia Vladimir Putin telah menandatangani dekret baru soal mobilisasi militer. Instruksi presiden ini memperbaiki perintah sebelumnya yang diumumkan pada 21 September.

Dalam pidato di televisi memperingati hari guru internasional, Rabu (5/10/2022), Putin mengatakan telah mengoreksi program mobilisasi militer parsial.

Menurut Putin, dekret terbaru memuat tambahan kelompok mahasiswa yang tak akan dikirim ke Ukraina. Jika sebelumnya hanya memasukkan mahasiswa kampus negeri, kini juga melibatkan universitas swasta yang terakreditasi.

Mahasiswa pascasarjana untuk jurusan tertentu juga tak akan dikirim berperang ke Ukraina.

Dalam kesempatan itu Putin juga menegaskan sangat menghormati rakyat Ukraina.

"Kami selalu dan bahkan hari ini, terlepas dari tragedi saat ini, sangat menghormati rakyat, budaya, bahasa, sastra Ukraina, dan lainnya," katanya, seperti dikutip dari Reuters.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Indonesia Kerja Sama dengan Rusia, Bikin Kapal Cepat Ramah Lingkungan

Internasional
2 hari lalu

Gawat! Rusia Siap-Siap Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
2 hari lalu

Putin Tanggapi Serius Rencana Amerika Uji Coba Senjata Nuklir

Internasional
3 hari lalu

Putin Ungkap Kelebihan Drone Torpedo Nuklir Poseidon, Melaju Lebih Cepat dari Kapal Perang

Internasional
4 hari lalu

Rumania Borong 18 Jet Tempur F-16 Belanda Cuma Seharga Rp19.200, Ternyata Bukan untuk Perang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal