Dugaan Pembobolan Bank, 12 Oknum Petugas Satpol PP DKI Dinonaktifkan

Wildan Catra Mulia
Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin memastikan 12 anggotanya yang diduga terlibat pembobolan bank telah dinonaktifkan mulai Senin (18/11/2019). (Foto: ilustrasi/Wildan Catra Mulia).

JAKARTA, iNews.id – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja DKI Jakarta Arifin memastikan 12 anggotanya yang diduga terlibat pembobolan bank telah dinonaktifkan. Mereka akan menjalani pemeriksaan terkait kasus tersebut.

Arifin menuturkan, dari 12 orang anggota Satpol PP DKI tersebut, 2 di antaranya telah mengembalikan uang ke Bank DKI. Karena itu, 10 orang lainnya yang ditindaklanjuti.

"Sudah dinonaktifkan per hari ini. Total 12 orang, ada dari Jakarta Selatan dan Jakarta Timur," kata Arifin di Balai Kota, Jakarta, Senin (18/11/2019). Dia menuturkan, para oknum petugas ini akan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

Kasus ini bermula ketika ada seorang oknum anggota Satpol PP DKI diperiksa Polda Metro atas dugaan pembobolan Bank DKI. Dalam perkembangannya, kasus ini tidak dilakukan sendiri, namun oleh sejumlah orang. Nilai uang hasil pembobolan itu berkisar Rp32 miliar.

Arifin menepis bahwa tindakan oknum anggotanya merupakan pencucian uang atau penggelapan seperti kasus-kasus lain yang terjadi. Menurut dia, apa yang dilakukan oknum petugas Satpol PP berawal dari pengambilan uang di ATM yang saldonya tidak berkurang, meski telah diambil berulang kali.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Megapolitan
5 jam lalu

Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Ternyata Residivis, 5 Kali Masuk Bui

Megapolitan
6 jam lalu

Terekam CCTV, Siswa Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa 2 Tas Sebelum Kejadian

Megapolitan
9 jam lalu

Pengakuan 2 Maling Motor Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung: Gak Sengaja, Khilaf

Nasional
11 jam lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Nasional
2 hari lalu

Geledah Rumah Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72, Polisi Ungkap Hasilnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal