Pria di Ancol Tewas akibat Menghirup Gas Amonia

Carlos Roy Fajarta
Petugas Damkar mengevakuasi korban tewas akibat menghirup gas bocor. (Foto istimewa).

JAKARTA, iNews.id - Pria bernama Sain (42) ditemukan meninggal dunia di di Gedung Diamond, Jalan Pasir Putih, Kavling 1, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Kota Jakarta Utara pada Minggu (24/4/2022). Korban diduga menghirup gas amonia yang bocor.

Perwira Piket SCC Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara & Kepulauan Seribu, Sidik Sumarsono menyebutkan petugas mendapatkan laporan kebocoran gas terjadi sekitar pukul 11.51 WIB.

"Terjadi kebocoran gas di lokasi tersebut, diduga yang bocor gas amonia," ujar Sidik Sumarsono dalam keterangan, Minggu (24/4).

Korban ditemukan meninggal dunia sekitar pukul 13.39 WIB. Sedangkan tiga orang lain mengalami sesak napas.

"Sedangkan tiga orang yang mengalami sesak napas akibat menghirup gas amonia sudah dilarikan ke RS Satyanegara dan dalam perawatan lebih lanjut," jelas Sidik.

Tiga orang tersebut yakni atas nama Edfin (24), Lina (28), dan Dosis (35). Proses evakuasi selesai pukul 13.40 WIB dengan mengerahkan 8 unit mobil pemadam kebakaran dan 40 personel.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Oknum TNI AL dan 5 Warga Sipil Ditetapkan Tersangka Kasus Penganiayaan di Depok

Megapolitan
2 hari lalu

Jembatan Penghubung Ancol ke JIS Segera Dibangun, Groundbreaking Akhir Januari 2026

Megapolitan
8 hari lalu

3 Orang Sekeluarga di Jakut Tewas, Begini Kondisi Terkini Korban Selamat

Destinasi
10 hari lalu

Sempat Akan Dibatalkan karena Hujan, Drone Show di Pantai Lagoon Ancol Hipnotis Pengunjung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal