Albertina Ho Diusulkan Jadi Dewas KPK, Ini Rekam Jejaknya

Antara
Irfan Ma'ruf
Hakim Albertina Ho diusulkan menjadi anggota Dewan Pengawas KPK. (Foto: Istimewa).

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo menyebut sejumlah nama yang diusulkan sebagai calon anggota Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Nama-nama itu dari berbagai latar belakang, mulai hakim, jaksa, ekonom hingga mantan pimpinan KPK.

Jokowi menuturkan, dari nama-nama tersebut nantinya akan difinalisasi menjadi lima orang yang akan menjabat sebagai Dewas KPK. Lima orang ini akan dilantik bersama dengan lima komisioner KPK 2019-2023 pada Jumat (20/12/2019).

"Dewan Pengawas KPK, nama-nama sudah masuk tapi belum difinalkan karena kan hanya lima, ada dari hakim, ada dari jaksa, ada dari mantan KPK, ada dari ekonom, ada dari akademisi, ada dari ahli pidana," kata Jokowi di Balikpapan, Rabu (18/12/2019).

Kepala Negara mengatakan, beberapa nama yang telah diusulkan yakni hakim Albertine Ho, mantan Ketua KPK Taufiequerachman Ruki dan mantan Hakim Agung Artidjo Alkostar. Jokowi mengaku masih akan terus menyaring usulan nama-nama tersebut sampai Kamis (19/12/2018) besok.

"Jumat (20/12/2019) dilantik, Kamis kan sudah tahu, ini terus disaring," ucap Jokowi.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
43 menit lalu

Duh, 51 Persen Kasus Korupsi Libatkan Pejabat Daerah

Nasional
15 jam lalu

KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid, Apa yang Disita?

Nasional
16 jam lalu

Polisi Segera Gelar Perkara Kasus Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi untuk Tentukan Tersangka  

Nasional
16 jam lalu

Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Bacakan Pleidoi: Kami Difitnah Seolah Beli Kapal Tua Kemahalan

Nasional
17 jam lalu

Kasus Pencucian Uang, KPK Panggil Anak SYL hingga Penyanyi Nayunda Nabila

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal