JAKARTA, iNews.id - Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) menyesalkan tindakan brutal sekelompok orang di acara munaslub Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) di Hotel Sultan, Jakarta. Massa itu merusak barang dan menganiaya anggota ormas MKGR yang memberikan dukungan untuknya.
MKGR awalnya menggelar musyawarah nasional luar biasa (munaslub) untuk mendukung Bamsoet sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar 2019-2024. Munaslub semula berjalan lancar dan tertib. Namun tiba-tiba sejumlah orang bersenjata tajam menyerbu. Sedikitnya 14 orang dibawa ke rumah sakit terdekat.
Dukungan MKGR ini menambah daftar suara yang berpihak ke Bamsoet. Pada 29 Juli 2019 Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) telah lebih dahulu memberikan dukungan.
"Walaupun acara hari ini diwarnai kerusuhan, tapi saya mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan MKGR. Derasnya dukungan yang datang menandakan derasnya gemuruh kader menjemput kembali kejayaan Partai Golkar,” kata Bamsoet saat mendapatkan dukungan dari MKGR, di Jakarta, Kamis, (19/9/2019).
Bamsoet menegaskan, turunnya suara Partai Golkar dan perolehan kursi DPR pada Pemilu 2019 harus menjadi evaluasi bersama. Hal itu tidak boleh terjadi lagi pada Pemilu mendatang.