Dewas KPK Bacakan Putusan Etik Firli Bahuri Hari Ini, Terbuka untuk Umum

muhammad farhan
Anggota Dewas KPK, Albertina Ho. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal menggelar sidang pembacaan putusan etik Ketua KPK nonaktif Firli Bahuri, Rabu (27/12/2023). Sidang tetap digelar sesuai jadwal meski Firli tak hadir karena menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri terkait kasus dugaan pemerasan ke mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).

"Ya, sidang tetap dilaksanakan," ujar anggota Dewas KPK, Albertina Ho saat dihubungi, Rabu (27/12/2023). 

Dia mengatakan, sidang etik akan digelar terbuka untuk umum. Masyarakat bisa hadir untuk menyaksikan langsung pembacaan putusan etik Firli Bahuri. 

"Iya (terbuka untuk publik), boleh hadir (bagi yang hendak menghadiri)," kata Albertina. 

Sebelumnya, Dewas KPK menyebut rangkaian sidang dugaan pelanggaran etik Firli Bahuri sudah selesai. Pembacaan putusan dijadwalkan hari ini pukul 11.00 WIB.

"Sidang etik kan sudah selesai, putusan sudah diambil, besok (hari ini) tinggal pembacaan putusan jam 11.00 (WIB)," kata anggota Dewas KPK, Syamsuddin Haris saat dihubungi, Selasa (26/12/2023).

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
19 jam lalu

Sidang Etik, Saksi Ungkap Kronologi Aksi Joget Uya Kuya-Eko Patrio di DPR

Nasional
19 jam lalu

Sidang Etik Ahmad Sahroni Cs, MKD DPR Cecar Saksi soal Pembahasan Kenaikan Gaji

Nasional
21 jam lalu

MKD Gelar Sidang Etik Ahmad Sahroni Cs Hari Ini, Minta Keterangan Saksi dan Ahli 

Nasional
6 hari lalu

Sidang Etik Ahmad Sahroni hingga Uya Kuya Digelar Hari Ini

Seleb
13 hari lalu

Uya Kuya Jalani Sidang Etik Pekan Depan, Bareng Ahmad Sahroni hingga Eko Patrio!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal