Jubir KNPB Victor Yeimo Berorasi di Aksi May Day Jakarta, Sebut Papua Pilih Merdeka

Jonathan Simanjuntak
Victor Yeimo berorasi di aksi May Day Jakarta (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Juru Bicara Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Victor Yeimo turut berorasi dalam peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Patung Kuda, Jakarta, Rabu (1/5/2024). Dia berorasi di saat-saat akhir massa akan bubar. 

Dalam orasinya, Victor mengaku sebagai pemimpin Gerakan Penuntasan di Papua.

"Hari ini rakyat Papua bersama-sama dengan buruh rakyat Indonesia memperingati Hari Buruh Internasional. Saya Victor Yeimo pemimpin Gerakan Penuntasan di Papua menyampaikan solidaritas yang sebesar-besarnya, kepada rakyat miskin kota, kepada petani, kepada mahasiswa, kepada buruh yang terus menyolidkan barisan yang terus melawan oligarki kekuasaan Jokowi," kata Victor di mobil komando.

Victor kemudian menyebut rakyat Papua bangga bisa hidup bersama rakyat Indonesia. Namun, dia juga menyebut bangsa Papua lebih memilih keluar dari Indonesia atau merdeka.

"Hari ini kami rakyat Papua katakan, kami rakyat Papua ini berbangga hidup bersama-sama dengan anda rakyat Indonesia, tapi hari ini kami menyatakan kami lebih memilih keluar, merdeka sebagai sebuah bangsa," ucap dia.

Salah satu alasan yang disinggung ialah mengenai kedaulatan ekonomi yang tidak didapatkan rakyat Papua sejak era Presiden pertama Soekarno. Dia juga menyinggung Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai presiden yang anti demokrasi.

"Karena presiden anda adalah presiden yang anti-demokratik, karena presiden anda lah yang telah merusak 790 hutan di Papua, telah merusak 8.300 buruh yang hari ini telah di-PHK," katanya.

Victor lalu menyerukan massa untuk membakar spanduk-spanduk bergambar Jokowi.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Destinasi
5 hari lalu

5 Hari di Papua, Cinta Laura Bawa Pulang Oleh-Oleh Pelajaran Hidup!

Seleb
5 hari lalu

Momen Cinta Laura Kunjungi Papua, Dapat Pelukan Hangat Anak-Anak Asmat

Nasional
19 hari lalu

Gempa Besar Magnitudo 6,1 Guncang Supiori Papua

Bisnis
26 hari lalu

Guru Ini Dirikan AgenBRILink di Pedalaman Papua, Dorong Inklusi dan Literasi Keuangan bagi Masyarakat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal