JAKARTA, iNews.id - Indonesia bakal mendapat tambahan kuota beasiswa mahasiswa dari Universitas Al Azhar, Mesir. Hal itu dipastikan setelah Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas bertemu Grand Syeikh Al Azhar Prof. Dr. Ahmed Al Tayeb.
Kedatangan Yaqut ke Mesir memang dalam rangka penguatan kerja sama pendidikan antara Kementerian Agama dengan Universitas Al Azhar.
"Saya sampaikan harapan akan penambahan kuota beasiswa dan beliau merespons dengan baik," ujar Yaqut dalam keterangannya, Kamis (22/12/2022).
Dalam pertemuan itu, Syeikh Ahmed Al Tayeb mengatakan pihaknya akan menambah kuota beasiswa dari 200 menjadi 250 mahasiswa.
"Kami akan menambah beasiswa bagi calon mahasiswa Indonesia di Al Azhar dari 200 menjadi 250. Kami sangat respek kepada anak-anak Indonesia yang berakhlak mulia, santun, ramah, dan tekun, serta memiliki minat dan motivasi tinggi terhadap pendidikan," ujar Syeikh Al Tayeb.