JAKARTA, iNews.id - Kasus kematian pasien Covid-19 bertambah 257 orang hari ini, Selasa (22/2/2022). Penambahan harian itu merupakan yang tertinggi selama gelombang ketiga akibat varian Omicron.
Menurut data Satgas Penanganan Covid-19, kematian harian tertinggi pada lonjakan Omicron terjadi pada 18 Februari 2022 dengan 216 orang. Total kematian akibat Covid-19 di Indonesia 146.798 orang atau 2,8 persen dari kasus terkonfirmasi positif.
Jawa Tengah menjadi penyumbang terbanyak kasus meninggal dunia hari ini dengan 64 orang. Lalu ada Jawa Timur dengan 43 orang.
Sementara itu kasus Covid-19 bertambah 57.491 orang, Selasa (22/2/2022). Total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 5.289.414 orang.
Data Kementerian Kesehatan menyebut penambahan kasus hari ini merupakan hasil pemeriksaan 537.081 spesimen.
Sedangkan pasien Covid-19 sembuh bertambah 38.474 orang hari ini. Akumulasi kasus sembuh dari Covid-19 di Indonesia menjadi 4.593.185 orang.
Kasus aktif Covid-19 di Indonesia saat ini menjadi 549.431 orang di mana ada kenaikan 18.760 orang. Sedangkan jumlah pasien suspek Covid-19 saat ini mencapai 45.398 orang.
Berikut 11 provinsi dengan jumlah kematian pasien Covid-19 terbanyak hari ini, 22 Februari 2022:
1. Jawa Tengah: 64 orang,
2. Jawa Timur: 43 orang,
3. Jakarta: 33 orang,