Kemenhub Bentuk Tim Audit Independen Usut Penyebab KA Argo Bromo Anggrek Anjlok

Iqbal Dwi Purnama
KA Argo Bromo Anggrek anjlok di Subang, Jawa Barat, Jumat (1/8/2025). (Foto: Dok. Kemenhub)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan membentuk tim audit independen untuk mengusut penyebab Kereta Api (KA) Argo Bromo Anggrek anjlok di Subang, Jawa Barat, pada Jumat (1/8/2025). Evaluasi akan dilakukan secara menyeluruh.

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi berkomitmen melanjutkan pengawasan ketat terhadap proses pemulihan dan memastikan agar operasional kereta api khususnya pada jalur terdampak dapat kembali berjalan secara optimal, aman, dan andal.

"Pemulihan fisik saja tidak cukup. Pemerintah akan memperkuat sistem deteksi dini dan meningkatkan standar pemeliharaan prasarana perkeretaapian," ujar Dudy di Jakarta, dikutip Minggu (3/8/2025). 

Dia menegaskan langkah-langkah cepat dan terukur langsung dilakukan setelah peristiwa tersebut. Koordinasi intensif antara Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) dan PT Kereta Api Indonesia (Persero) dilakukan untuk memastikan keselamatan penumpang dan personel.

Dia mengatakan insiden ini menjadi pengingat penting sistem perkeretaapian nasional harus terus ditingkatkan secara proaktif dan berkelanjutan. 

"Kami tidak hanya berkomitmen untuk memperbaiki, tetapi juga untuk mencegah. Keselamatan harus menjadi budaya dalam setiap aspek penyelenggaraan transportasi," tegasnya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Jabar
2 bulan lalu

Jalur Kereta Stasiun Pegadenbaru Sudah Normal, KA Argo Lawu Pertama Melintas

Nasional
2 bulan lalu

KA Argo Bromo Anggrek Tuntas Dievakuasi, KAI Fokus Perbaikan Jalur di Subang

Nasional
2 bulan lalu

DJKA Investigasi Penyebab KA Argo Bromo Anggrek Anjlok di Subang

Nasional
2 bulan lalu

10 Kereta Tujuan Malang dan Surabaya Telat Imbas KA Argo Bromo Anggrek Anjlok di Subang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal