Kompolnas Minta Anggota Polri Dipecat Tidak Hormat jika Terbukti Selingkuh

Carlos Roy Fajarta
Ilustrasi perselingkuhan (Foto: Ilustrasi/Ist)

JAKARTA, iNews.id - Anggota Komisioner Kompolnas, Poengky Indarti meminta setiap anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) yang terbukti selingkuh diberikan sanksi Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) atau dipecat. Hal ini berkaitan dengan kasus perselingkuhan yang melibatkan anggota Polri.

Sebagai informasi, baru-baru ini ramai kisah perselingkuhan layaknya sinetron 'Layangan Putus' dari Briptu A, istri dari Briptu A (Isty Febriyani), dan Bripda RKH (Rika Putri Handayani).

Isty Febriyani yang mengetahui perselingkuhan suaminya Briptu A dengan Bripda RKH menduga pemberian sanksi PTDH tidak benar-benar dijalankan. Menurut dia, keduanya hanya dipindah tugaskan dan masih berstatus sebagai anggota Polri pasca sidang kode etik atas perzinahan pada Oktober 2021 silam.

"Kami turut prihatin adanya kasus perselingkuhan dengan pelaku anggota Polri," tutur Poengky Indarti, Rabu (25/5/2022) ketika dikonfirmasi.

Ia mengaku belum mengetahui kasus ini. Namun, berdasarkan informasi di media sosial yang ia terima Briptu A telah diberhentikan tidak hormat. Namun, ia mempersilakan Briptu Isty melakukan pengecekan di Polda Metro Jaya.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
11 jam lalu

Wakapolri Dorong Puslitbang Polri Jadi Motor Reformasi Berbasis Riset

Seleb
17 jam lalu

Erika Carlina Diselingkuhi, Rachel Vennya Beri Pesan Haru

Seleb
22 jam lalu

Profil Lintang Wanita yang Dituding Penyebab DJ Bravy dan Erika Carlina Batal Nikah

Nasional
2 hari lalu

Rapat Perdana Komisi Percepatan Reformasi, Kapolri: Polri Terbuka Terima Evaluasi

Nasional
3 hari lalu

Komisi IV DPR Dorong Kemenhut Libatkan Polri Awasi Tambang Ilegal di Hutan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal