KPK: Waspada Penipuan Mengatasnamakan Deputi Penindakan

muhammad farhan
KPK mengingatkan masyarakat mewaspadai penipuan dengan modus mengatasnamakan Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Rudi Setiawan. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengingatkan masyarakat mewaspadai penipuan yang mengatasnamakan Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Rudi Setiawan. Penipu akan mengaku sebagai Rudi atau perantaranya dan meminta korban mentransfer sejumlah uang.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan penipu tersebut menggunakan nomor telepon seluler yang memakai foto profil Rudi Setiawan.

"Kemudian penipu itu juga menggunakan rekening bank yang digunakan untuk penampungan dana beralamat di wilayah Sumatera Utara," kata Ali, Jumat (15/3/2024). 

Dia mengatakan, KPK selalu menggunakan surat resmi kelembagaan apabila ada pegawai melaksanakan tugas. Dia mengingatkan masyarakat jangan pernah memercayai oknum yang mengatasnamakan KPK tanpa menunjukkan surat resmi. 

"Setiap penugasan pegawai KPK selalu disertai dengan surat tugas resmi dari lembaga," ujar Ali.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
9 jam lalu

KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid, Apa yang Disita?

Nasional
10 jam lalu

Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Bacakan Pleidoi: Kami Difitnah Seolah Beli Kapal Tua Kemahalan

Nasional
11 jam lalu

Kasus Pencucian Uang, KPK Panggil Anak SYL hingga Penyanyi Nayunda Nabila

Nasional
15 jam lalu

KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid usai Penetapan Tersangka

Nasional
18 jam lalu

Peras Bawahan, Gubernur Riau Abdul Wahid Minta Semua Patuh pada Satu Matahari

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal