Masa Tahanan Rafael Alun Trisambodo Diperpanjang KPK

Achmad Al Fiqri
Mantan pejabat pajak, Rafael Alun Trisambodo (foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperpanjang masa tahanan Rafael Alun Trisambodo. Penahanan Rafael diperpanjang hingga 40 hari ke depan.

Rafael saat ini menjadi tersangka penerimaan gratifikasi terkait pemeriksaan perpajakan di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan.

"Terkait dengan masih diperlukannya waktu untuk terus melakukan pengumpulan alat bukti, tim penyidik melanjutkan penahanan tersangka RAT untuk 40 hari ke depan," kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri, Kamis (13/4/2023).

Perpanjangan masa tahanan terhitung sejak 23 April 2023 hingga 1 Juli 2023. Rafael ditahan di Rumah Tahanan KPK.

Ali mengimbau para saksi terkait kasus ini juga dapat kooperatif guna memudahkan proses penyidikan.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

RKUHAP Resmi Jadi Undang-Undang, Ketua KPK: Nggak Banyak Pengaruhnya

Nasional
5 jam lalu

Ketua KPK Buka Suara soal Pengesahan RKUHAP Jadi UU

Nasional
10 jam lalu

KPK Bocorkan Metode Gali Informasi Saksi, Tanya Hobi hingga Asal Daerah

Nasional
19 jam lalu

KPK: Belum Ditemukan Keterlibatan Bobby Nasution di Kasus Korupsi Proyek Jalan Sumut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal