Menteri ATR Nusron Wahid Minta Maaf usai Sebut Semua Tanah Milik Negara

Anggie Ariesta
Menteri ATR Nusron Wahid menyampaikan permintaan maaf atas pernyataannya yang menimbulkan polemik terkait kepemilikan tanah oleh negara. (Foto: Dok. IMG)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat atas pernyataannya yang menimbulkan polemik terkait kepemilikan tanah oleh negara.

Pernyataan kontroversial itu muncul saat Nusron menjelaskan kebijakan pemerintah untuk mengamankan 100.000 hektare tanah telantar.

"Saya atas nama Menteri ATR/Kepala BPN Nusron Wahid, menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia, kepada publik, kepada netizen atas pernyataan saya beberapa waktu yang lalu (terkait kepemilikan tanah) yang viral dan menimbulkan polemik di masyarakat dan memicu kesalahpahaman," ucap Nusron dalam konferensi pers di kantornya, Selasa (12/8/2025).

Nusron mengklarifikasi maksud dari pernyataannya adalah negara tidak serta-merta memiliki tanah rakyat. Sebaliknya, negara memiliki tugas untuk mengatur hubungan hukum antara masyarakat dengan tanah yang dimilikinya, sesuai dengan amanat Pasal 33 ayat (3) Undang-Undang Dasar 1945.

Dia menegaskan, kebijakan pemerintah dalam mengamankan tanah telantar hanya akan menyasar tanah dengan status Hak Guna Usaha (HGU) dan Hak Guna Bangunan (HGB) yang tidak dimanfaatkan. 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Nusron Ungkap Anomali Objek Tanah di Jakarta: 1 Bidang Bisa Punya 7 Girik

Nasional
4 bulan lalu

Nusron Ungkap Ada Penguasaan Pulau Kecil di Bali dan NTB oleh Pihak Asing

Nasional
4 bulan lalu

4 Pulau Dijual di Situs Online, Nusron Endus Ada Kepentingan Geopolitik

Seleb
1 hari lalu

Babak Baru Nessie Judge Vs Netizen Jepang soal Junko Furuta, Permohonan Maaf Tak Cukup!

Nasional
3 hari lalu

Menteri ATR Buka Suara soal Kisruh Lahan 16,4 Hektare Milik Jusuf Kalla Disikat Mafia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal