JAKARTA, iNews.id - Mantan Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Saut Situmorang, berharap 1.271 pegawai KPK yang baru dilantik sebagai aparatur sipil negara tidak lemah dengan status PNS. Sebab banyak hal yang harus dibenahi.
"Jadilah PNS Plus Plus Plus," kata Saut dalam keterangan yang diterima MNC Portal Indonesia, Selasa (1/6/2021).
Dia berharap, pegawai KPK ini tidak lemah meski berstatus ASN. Mereka juga harus tetap memelihara nilai yang ada di instansi tersebut. Adapun nilai-nilai tersebut yakni jujur, peduli, mandiri, tanggung jawab, kerja keras, serderhana, berani dan adil
Saut meminta para pegawai KPK yang ini menjadi PNS yang mencintai negara dengan membantu banyak pihak membersihkan negeri, baik di dalam maupun luar KPK.
"Ke dalam tidak ada satu pihak pun di KPK yang tidak bisa di-check and balances, demikian juga di luar KPK, setia saja di jalan itu," ujarnya.