Purbaya Lantik 4 Pejabat Baru Kanwil DJP Jakarta Utara usai OTT KPK 

Anggie Ariesta
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa melantik sejumlah pejabat baru di lingkungan DJP, termasuk pengisian posisi strategis di Kanwil DJP Jakarta Utara. (Foto: Dok. Kemenkeu)

JAKARTA, iNews.id Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa melantik sejumlah pejabat baru di lingkungan Direktorat Jenderal Pajak (DJP), termasuk pengisian posisi strategis Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jakarta Utara, Kamis (22/1/2026). Prosesi pelantikan ini dipimpin langsung oleh Purbaya dan dihadiri Direktur Jenderal Pajak, Bimo Wijayanto beserta jajaran eselon II lainnya.

Purbaya mengatakan, perombakan jabatan ini merupakan langkah krusial untuk menjaga kepercayaan publik yang sangat besar terhadap instansi pengelola keuangan negara. Dia mengingatkan para pejabat terpilih bahwa tanggung jawab yang diemban jauh melampaui sekadar posisi administratif.

“Kepercayaan itu tidak dibangun melalui slogan dan seremonial, melainkan melalui perilaku sehari-hari yang transparan dan akuntabel,” ucap Purbaya di Aula Gedung Pajak Madya, Jakarta, Kamis (22/1/2026).

Dia pun menggarisbawahi bahwa setiap pejabat yang baru dilantik kini memikul beban untuk menjaga martabat kementerian melalui kepemimpinan yang nyata. Dia juga menyoroti pentingnya fungsi pengawasan melekat dari atasan kepada bawahan guna mencegah terjadinya penyimpangan di lapangan.

Kementerian Keuangan sedang dipercaya negara. Pejabat yang dilantik tidak sekadar menggantikan jabatan atau kursi, melainkan mengambil alih kepercayaan seluruh pegawai pajak agar terus bekerja menjaga marwah Kementerian Keuangan,” tuturnya.

Di sisi lain, Direktorat Jenderal Pajak menyatakan bahwa mutasi dan pelantikan ini bertujuan untuk mengoptimalkan kinerja organisasi. 

Pengisian jabatan strategis ini diharapkan dapat memperkuat efektivitas fungsi DJP dalam beberapa aspek utama yakni peningkatan kualitas pelayanan kepada para Wajib Pajak, penguatan sistem pengendalian internal secara menyeluruh, konsistensi dalam penerapan Standard Operating Procedure (SOP) dan keberlanjutan agenda reformasi perpajakan nasional.

Dengan kepemimpinan baru di Kanwil DJP Jakarta Utara, pemerintah optimistis koordinasi perpajakan di wilayah tersebut akan semakin solid dan mampu memberikan kontribusi maksimal bagi penerimaan negara tahun 2026.

Berikut empat pejabat Kanwil DJP Jakarta Utara yang baru dilantik:

1. Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Utara, Untung Supardi 

2. Kepala Kantor Pelayanan Pajak Madya Jakarta Utara, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Utara, Gorga Parlaungan 

3. Kepala Seksi Pengawasan III, Kantor Pelayanan Pajak Madya Jakarta Utara, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Utara, Hadi Suprayitno

4. Pejabat Fungsional Penilai Pajak Ahli Muda, KPP Madya Jakarta Utara, Kantor Wilayah DJP Jakarta Utara, Andika Arisandi

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
7 hari lalu

KPK Telusuri Aliran Dana Suap Pegawai Pajak Jakut ke Oknum DJP 

Megapolitan
9 hari lalu

Polda Metro Bongkar Lab Narkoba di Apartemen Pluit Jakut, Tangkap WN China

Nasional
9 hari lalu

Selain KPP Jakut, KPK juga Geledah Kantor Ditjen Pajak

Nasional
9 hari lalu

Geledah Kantor Pajak Jakut, KPK Sita Rekaman CCTV hingga Uang Asing

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal