Pengadaan pencetakan surat suara Pemilu 2019, PT Gramedia tergabung dalam KSO (Kerja Sama Operasi) dengan PT Medan Media Grafkatama di Medan, PT Bawen Mediatama (Semarang), PT Antar Surya Jaya (Surabaya), PT Bosowa Media Grafika (Makassar) dan PT Pura Banutama (Kudus).
Rinciannya, PT Gramedia akan mencetak 138 juta lembar, PT Medan Media Grafkatama mencetak 29 juta lembar, PT Bawen Mediatama mencetak 13 juta lembar, PT Antar Surya Jaya mencetak 6 juta lembar, PT Bosowa Media Grafika mencetak 12 juta lembar, dan PT Pura Banutama mencetak 94 juta lembar.