Terkuak! 2 Bakteri Ini Jadi Biang Kerok Ratusan Siswa Keracunan MBG di Bogor

Putra Ramadhani Astyawan
Ilustrasi bakteri (dok. NIAID)

BOGOR, iNews.id - Penyebab keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Bogor akhirnya terkuak. Berdasarkan hasil uji laboratorium, terdapat bakteri Escherichia coli (E. coli) dan Salmonella pada menu makanan yang dikonsumsi para korban.

"Hasil dari pemeriksaan lab yang sudah kita lakukan kurang lebih empat hari terakhir, karena menunggu proses pengayaan dari bakteri, hasilnya menunjukkan bahwa beberapa bahan itu ternyata mengandung bakteri E. coli dan Salmonella," kata Wali Kota Bogor Dedie A Rachim di Bogor, Senin (12/5/2025).

Diketahui, bakteri tersebut terdapat di telur ceplok dengan bumbu barbeque dan tumis tahu serta taoge.

"Dari ceplok telur yang memakai bumbu barbeque, yang menurut data yang kita peroleh, memasaknya itu kurang lebih di malam harinya, dan kemudian didistribusikannya di siang harinya. Mungkin ini ada masalah SOP, bisa juga mungkin kami kan tidak terlalu detail sampai ke siapa distributornya, bagaimana kondisi telurnya," ujarnya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Buletin
5 jam lalu

Ngeri! Kecelakaan Beruntun di Purworejo, Truk Solar Tabrak 2 Mobil dan Kios

Buletin
5 jam lalu

Efek Ledakan SMAN 72 Jakarta, Pemerintah Akan Batasi Game PUBG

Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Banjir Bandang Terjang Brebes, 3 Warga Tewas Terseret Derasnya Arus

Nasional
3 hari lalu

Bupati Ponorogo Ditetapkan Tersangka KPK bersama 3 Orang Lain, Ini Identitasnya

Nasional
3 hari lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal