Tersangka Tambang Ilegal Ismail Bolong Ngaku Kenal Kabareskrim tapi Bantah Beri Suap 

Puteranegara
Mantan anggota Polres Samarinda, Kalimantan Timur Ismail Bolong membantah memberikan suap.. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Tersangka kasus tambang ilegal Ismail Bolong mengaku kenal dengan Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto. Namun hanya sebatas mengenal selaku pimpinan tinggi di institusi Korps Bhayangkara. 

"Saya katakan ‘Pak Ismail Bolong anggota Polri, kenal tidak dengan Kabareskrim, jawabannya kenal. Kenapa kenal? Karena Pak Kabareskrim sebagai pucuk pimpinan’. Tapi pernah tidak ketemu? Tidak pernah ketemu," kata Pengacara Ismail Bolong, Johannes L Tobing saat dihubungi, Jakarta, Jumat (9/12/2022).

Meskipun kenal, kata Johannes, Ismail Bolong tidak pernah bertemu dengan Kabareskrim. Sebab itu, Johannes menyatakan, kliennya tidak pernah memberikan suap sebagaimana informasi yang beredar. 

"Sama kaya saya ke Pak Jokowi kenal tapi tidak pernah ketemu. Jadi mulai dari anggota Polri Pak Ismail Bolong sampai akhirnya mengundurkan diri bulan Juli tahun ini itu tak pernah ketemu. Ketemu aja belum bagaimana mau memberikan sesuatu," ujar Johannes. 

Johannes kembali menekankan, Ismail Bolong sebenarnya juga telah membantah informasi suap kepada petinggi Polri dengan unggahan video. 

"Ya sudah membantah, bahwa itu tidak benar, bahwa itu tidak pernah memberikan suap kepada para petinggi Polri, sudah dibantah kan," ucap Johannes. 

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Berkas Perkara Lengkap, Bos Tambang Ilegal di Bukit Soeharto Kaltim Segera Disidang

Internasional
15 hari lalu

Mantan Ibu Negara Korsel Kembali Didakwa Terima Suap, dari Uang Rp4,3 Miliar hingga Perhiasan

Nasional
25 hari lalu

KPK Ungkap Peran Ayah Bupati Bekasi: Jadi Perantara Suap hingga Minta Uang ke SKPD

Nasional
29 hari lalu

Prabowo Minta Tindak Tegas soal Laporan Oknum TNI-Polri Terlibat Tambang Ilegal hingga Penyelundupan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal