JAKARTA, iNews.id - Maraknya modifikasi kendaraan bermotor memiliki dampak negatif bila masyarakat kurang memahami aturannya. Hal ini bisa saja mengganggu pengendara lain bahkan melanggar hukum.
Saat ini, modifikasi kendaraan bermotor tak hanya dilakukan oleh anak remaja. Orang-orang dewasa juga banyak yang tertarik melakukan modifikasi kendaraan bermotor dengan berbagai alasan.
Proses modifikasi motor, dari yang ringan hingga yang benar-benar mengubah hampir semua tampilan, bukan lagi fenomena yang tabu. Namun perlu diketahui, modifikasi kendaraan bermotor sebenarnya tidak dapat dilakukan secara sembarangan, karena terdapat regulasi yang mengatur pelaksanannya. Apa saja?
Owner Bengkel Spesialis Modifikasi, Arvin Arshad mengatakan, salah satu modifikasi kendaraan bermotor yang melanggar hukum, yakni mengubah kerangka kendaraan.
Itu merupakan kerangka internal yang menjadi dasar produksi sebuah kendaraan, sebagai penunjang bagian-bagian lainnya, meliputi mesin atau alat elektronik yang terdapat pada kendaraan bermotor yang merupakan desain resmi dari pabrik.