4. Tricep Dips
Kalau tiga gerakan tadi dapat menyasar ke semua otot lengan, gerakan ini lebih terfokus pada otot trisep. Pastikan kontraksi dengan rasa panas di bagian tersebut selama melakukan gerakan ini.
Kita bisa menggunakan kursi atau bidang yang lebih tinggi sebagai tempat kedua tangan kita menumpu. Dengan membelakangi bidang tersebut, kedua tangan kita berulang kali mendorong tubuh kita ke atas
5. Curls
Kalau tadi untuk trisep, gerakan ini untuk bisep. Namun gerakan ini diwajibkan terdapat beban yang kita angkat, bisa berupa dumbbel, barbel, bahkan sekadar tas berisi beban atau galon air mineral sekalipun.
Gerakan ini layaknya kita mengangkat beban sehari-hari pada kedua tangan kita. Namun ini dilakukan berulang dengan telapak tangan menengadah ke atas.
Itu tadi 5 Gerakan untuk membentuk otot lengan yang bisa dilakukan kapan pun. Mudah bukan?