Dalam masa persiapan di Yogyakarta, Tim Merah-Putih sudah menjalani dua laga ujicoba. Mereka kalah 0-2 dari Porprov DIY U-20 dan berhasil mengantongi kemenangan atas Porda Sleman U-18 dengan skor telak 5-1.
“Dari dua kali laga uji coba, lawan kami semua memang memiliki selisih umur satu dan dua tahun diatas anak-anak, pertama kami memang kalah, tapi saya senang anak-anak bisa bangkit kembali dan memenangkan laga uji coba kedua dengan skor yang bagus,” ucap juru taktik kelahiran Balikpapan itu.
Timnas Indonesia U-16 sendiri berada di Grup A Piala AFF U-16 2022 bersama Vietnam, Singapura dan Filipina. Pada laga pembuka nanti,
Tim Merah-Putih akan berhadapan dengan Filipina di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Sabtu (31/7/2022) pukul 20.00 WIB.