MADRID, iNews.id – Real Madrid menyingkirkan Atletico Madrid via adu penalti pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2024-2025. Pertandingan itu digelar di Riyadh Air Metropolitano, Madrid, Kamis (13/3/2025) dini hari WIB.
Bermain di kandang sendiri, Atletico tampil langsung tancap gas. Mereka langsung memberi kejutan kepada tamu sekotanya itu dengan gol cepat yang dicetak Conor Gallagher pada menit pertama pertandingan.
Gol itu membuat Real Madrid tersentak. Sang juara bertahan langsung tampil lebih agresif. Los Blancos terus mengepung pertahanan tuan rumah hingga menguasai bola mencapai 62 persen berbanding 38 persen.
Meski begitu, serangan balik Atletico lebih efektif. Sehingga mereka berhasil lebih banyak melepaskan tembakan sebayak 18 kali dengan delapan yang tepat sasaran. Sedangkan Real Madrid hanya melesakkan sembilan kali tembakan dengan tiga yang menuju gawang.
Real Madrid mendapat peluang untuk menyamakan skor ketika Kylian Mbappe dilanggar Clemen Lenglet di kotak terlarang. Wasit langsung menunjuk titik penalti.
Kemudian, Vinicius Junior maju menjadi eksekutor. Sayang, kesempatan itu gagal dimaksimalkan winger Brasil itu. Tendangannya melambung jauh dari sasaran.