JAKARTA, iNews.id- Wamenpora RI, Taufik Hidayat, menyampaikan permintaan Presiden Prabowo Subianto untuk Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Taufik menyebut Prabowo meminta Kemenpora dapat menyelesaikan dualisme pengurus cabang olahraga (cabor).
Taufik telah dilantik oleh Presiden Prabowo sebagai Wamenpora. Legenda bulutangkis Indonesia itu bakal bergotong-royong bersama Menpora Dito Ariotedjo dalam memajukan prestasi olahraga Indonesia.
Tugas cukup berat akan dijalani pria kelahiran Bandung ini dalam masa jabatan lima tahun kedepan. Taufik bercerita kalau dirinya juga dititipkan pesan oleh Presiden Prabowo untuk bisa menyelesaikan masalah dualisme dalam kepengurusan cabor dengan baik.
“Ada pesan juga dari bapak presiden kita, ada beberapa cabang olahraga yang dualisme segera, caranya gimana nanti kita selesaikan dengan baik,” kata Taufik kepada wartawan di Wisma Kemenpora RI, Selasa (22/10/2024).
“Karena ujung-ujungnya kasian atlet. Kalau pengurus itukan sampai satu periode, dua periode maksimal. Tetapi atlet jangka panjang,” tuturnya.