Gunakan Snapdragon 870, Vivo X60 Series Dukung Jaringan 5G

Fikri Kurniawan
Gunakan Snapdragon 870, Vivo X60 Series Dukung Jaringan 5G (Foto: Vivo)

JAKARTA, iNews.id - 5G adalah teknologi baru dalam konektivitas seluler. Meski Indonesia belum mengadopsi jaringan 5G, sejumlah produsen smartphone cukup antusias dengan adanya teknologi tersebut di Tanah Air, termasuk Vivo. 

Senior Brand Director vivo Indonesia, Edy Kusuma, mengaku pihaknya mendukung semua kebijakan pemerintah yang berkaitan dengan 5G. "Kita melihat ke depan akan ke arah 5G. Jika pemerintah dan fasilitas sudah siap, kita produsen sudah siap dengan produknya," kata Edy, di Sheraton Hotel Jakarta, Senin (5/4/2021).

Selain kecepatan, latensi jaringan 5G sangat rendah hingga 1ms, lebih rendah dibandingkan jaringan 4G yang hanya mencapai 30ms. Latensi yang rendah akan membuat koneksi lebih cepat.

Selain itu, teknologi 5G ini juga mampu menangani lebih banyak perangkat daripada pendahulunya, 4G LTE. Alhasil, aktivitas seperti streaming, unduh, dan unggah berbagai konten menarik di media sosial atau platform lainnya lebih cepat dengan kecepatan internet Gigabits per second (Gbps).

Pengguna akan mendapatkan pengalaman streaming video berkualitas 4K dan 8K tanpa gangguan serta kecepatan pengunduhan hingga tingkat Gigabits per second (Gbps).

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
4 tahun lalu

Andalkan Performa, Vivo T1 Series 5G Bakal Hadir di Indonesia

Gadget
4 tahun lalu

Spesifikasi Vivo V23 5G, Sudah Dilengkapi Teknologi UV Color-changing

Gadget
4 tahun lalu

Salip Apple dan Samsung, Vivo Pimpin Pengiriman Smartphone 5G di Asia Pasifik pada Q2 2021

Gadget
4 tahun lalu

Jadi yang Tercepat, Pertumbuhan vivo Capai 62 Persen pada Kuartal I-2021

Gadget
4 tahun lalu

Harga dan Spesifikasi Vivo V21 di Indonesia 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal