Alat Rumah Tangga Warna Putih Paling Digemari Selama Masa Pandemi

Vien Dimyati
Alat rumah tangga warna putih paling digemari (Foto: Instagram@iuiga.id)

JAKARTA, iNews.id - Selama masa pandemi Covid-19, ada banyak aktivitas yang dilakukan masyarakat ketika berada di rumah. Selain mengeksplorasi masakan, dan jualan online, ada juga yang mengoleksi berbagai peralatan rumah tangga.

Uniknya, belakangan ini masyarakat atau lebih tepatnya ibu rumah tangga gemar belanja peralatan rumah tangga berwarna putih.

William Firman, Managing Director IUIGA Indonesia mengatakan, desain produk yang unik dan minimalis berwarna putih memiliki banyak peminatnya. Hal tersebut terlihat dengan penjualan alat rumah tangga dari Iuiga yang tumbuh sebesar 75,8 persen pada bulan Mei dibandingkan dengan bulan April 2021.

Menurutnya, desain produk yang unik dan minimalis dengan dominasi warna putih telah menjadi salah satu ciri khas Iuiga. Hal ini dikarenakan terdapat tren interior design yang berkembang saat ini seperti warna-warna monochrome dan earth tone. 

"Produk seperti ember warna putih polos dari Iuiga bahkan selalu ludes terjual. Minimalist Bucket With Lid bisa langsung sold out hanya kurang lebih tiga hari, bahkan sudah ada sekitar 500 orang konsumen yang waiting list produk tersebut," ujar William Firman, melalui keterangan tertulisnya belum lama ini.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Belanja
2 hari lalu

Teknologi Digital Berkembang Pesat, Tren Belanja Online di Indonesia Tumbuh

Belanja
13 hari lalu

ShopeeVIP Bikin Belanja Sehari-hari Jadi Lebih Dekat, Lebih Spesial Tiap Kali Checkout

Film
20 hari lalu

Shopee Hadirkan Fitur Baru, Kini Bisa Belanja Sambil Nonton Konten Favorit!

Belanja
27 hari lalu

Promo SPayLater Bayar QRIS bersama Lyodra: Cicilan 0 Persen!

Nasional
30 hari lalu

Realisasi Transfer ke Daerah Capai Rp571,5 Triliun, Wamenkeu Suahasil Minta Pemda Percepat Belanja

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal