Cara Membuat Ayam Panggang Bumbu Rujak, Pedas Manis Menggugah Selera

Vien Dimyati
Mencicipi ayam panggang bumbu rujak (Foto: Instagram@meibasuki)

Bahan:

900-1.100 gr ayam broiler
1 sdt garam halus
5 sdm minyak goreng

Bumbu halus:

10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
50 gr cabai merah
Cabai rawit (jika suka pedas)
10 butir kemiri, goreng dulu
1/2 batang terasi
3-4 cm jahe
3 cm kunyit

Bumbu cemplung:

Sejempol lengkuas, geprek
2 batang sereh geprek
3 lembar daun jeruk angka 8
2 lembar daun salam
1 sdt asam Jawa, larutkan dengan 2 sdm air
1 sdm gula merah
2 sdm kecap manis
1,5 sdt garam halus
1 sachet kaldu bubuk ayam
600- 750 ml santan kental dari 2/3 - 1 butir kelapa

Cara membuat:

1. Belah dada ayam, balik, lalu tekan punggungnya, lalu tusuk-tusuk dagingnya dengan tusuk gigi.
2. Taburkan garam ke ayam sambil digosok-gosokkan.
3. Letakkan ayam di nampan beroles minyak lalu  panggang di oven selama 25-30 menit, 200 derajat celcius.
4. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus & bumbu cemplung sampai wangi.
5. Masukkan air asam, kecap, & gula merah, masak sebentar.
6. Masukkan santan, biarkan mendidih.
7. Masukkan ayam, masak sampai bumbu menyusut, berminyak, selama 30 menit.
8. Matikan api, biarkan beberapa jam sampai bumbu meresap.
9. Angkat ayam, panggang di oven sampai warna yang diinginkan sambil dioles bumbu.
10. Hidangkan ayam dengan disiram bumbu rujak di atasnya, sambal bawang & lalapan.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Kuliner
15 hari lalu

Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!

Kuliner
15 hari lalu

Sensasi Restoran Li Lian di Park Hyatt Jakarta, Manjakan Pengunjung

Kuliner
25 hari lalu

Kari Otentik Jepang Bisa Halal Juga Kok, Ini Caranya!

Kuliner
2 bulan lalu

Rekomendasi Kafe Pet-Friendly di Gading Serpong, Mampir Sini!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal