JAKARTA, iNews.id - Ada banyak cara membuat roti bakar lezat dan enak untuk disajikan di rumah. Roti tawar yang dimasak dengan cara dipanggang ini memiliki rasa gurih dan lezat.
Biasanya, roti bakar dioles dengan mentega, kemudian diberi tambahan berbagai macam toping. Anda bisa menambahkan toping selai cokelat, stroberi, keju, dan lainnya.
Anda juga bisa membuat roti bakar kekinian yang tak kalah enak. Roti bakar kekinian biasanya dioles dengan toping greentea, cokelat silverquin, mozarela, dan lainnya.
Ingin tahu cara membuat roti bakar enak dan lezat? Berikut ulasannya seperti dikutip melalui berbagai Instagram, Jumat (10/7/2020).
Cara Membuat Roti Bakar Bandung
Bahan:
230 g terigu protein tinggi
20 g terigu protein sedang
20 g gula pasir
20 g margarine (Blueband)
2,5 g garam halus
3,8 g ragi instant
135 ml air es (campuran air + es batu, timbang 135 gram)