Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral, Mal Elite di Malaysia Kebanjiran
Advertisement . Scroll to see content

Manaker Ida dan Menteri SDM Malaysia Bahas Penempatan Pekerja Migran

Selasa, 07 Desember 2021 - 18:34:00 WIB
Manaker Ida dan Menteri SDM Malaysia Bahas Penempatan Pekerja Migran
Menaker Ida Fauziyah dan Menteri SDM Malaysia bahas penempatan pekerja migran. (Foto: Kemnaker RI)
Advertisement . Scroll to see content

Ida Fauziyah juga meminta Malaysia mempertimbangkan usulan Indonesia terutama terkait batasan satu PMI untuk satu jenis pekerjaan dalam satu rumah tangga dan usulan jumlah gaji awal.

Pemerintah Indonesia, kata dia, mendukung upaya Pemerintah Malaysia untuk melakukan perbaikan menyeluruh terhadap sistem perlindungan dan kesejahteraan PMI. Selain itu, penyelesaian MoU Penempatan dan Pelindungan Pekerja Domestik akibat adanya sorotan internasional terhadap ketidakseriusan komitmen Pemerintah Malaysia dalam memerangi Perdagangan Orang (Tier 3 List Laporan Amerika Serikat).

"Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, pemerintah Indonesia akan menyelesaikan terlebih dahulu MoU Penempatan dan Perlindungan Pekerja Domestik sebelum membuka penempatan PMI ke Malaysia," tuturnya.

Sementara Datuk Seri M. Saravanan mengatakan, Malaysia mengusulkan dilakukan pertemuan bilateral pada 14 Desember 2021 mendatang di Indonesia. Pertemuan tersebut untuk mendiskusikan sekaligus penyelesaian draft MoU Penempatan dan Pelindungan Pekerja Domestik beserta Lampiran. 

Editor: Jujuk Ernawati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut