Meta Mulai PHK Ribuan Karyawan, Tim Teknologi Jadi yang Pertama
Dengan restrukturisasi ini, Meta juga mengesampingkan proyek dengan prioritas lebih rendah dan lapisan manajemen menengah yang diratakan.
Tidak hanya Meta, perusahaan-perusahaan teknologi besar lainnya juga telah menyampaikan rencana PHK besar-besaran pada tahun ini seperti Amazon, Microsoft, hingga induk perusahaan Google Alphabet.
Saham Meta telah melonjak sekitar 80 persen pada tahun ini. Kenaikan ini mengungguli pertumbuhan Nasdaq Composite (.IXIC) yang pada periode tersebut sebesar 16 persen.
Meta akan mengumumkan kinerja kuartal I 2023 pada 26 April mendatang. Diharapkan, Meta mendapat manfaat dari kenaikan sederhana di pasar periklanan digital dan tekanan peraturan pada saingan utamanya TikTok.
Editor: Aditya Pratama