5 Cara Mengatasi Payudara Bengkak saat Menyusui, Ibu Muda Wajib Tahu
JAKARTA, iNews.id – Begini cara mengatasi payudara bengkak saat menyusui. Tidak perlu memakai obat-obatan, ternyata kaum ibu hanya perlu memperhatikan posisi menyusui yang tepat.
Memang tak selamanya proses menyusui berjalan mulus, terlebih bagi ibu muda yang baru pertama kali memiliki buah hati. Ada saat kala menyusui payudara malah terasa sakit karena lecet atau membangkak.
Pembengkakan payudara saat menyusui dapat dialami sewaktu-waktu. Dilansir dari klikdokter, Senin (26/2/2024) penyebab payudara bengkak adalah tersumbatnya saluran ASI. Bisa jadi hal ini dipicu tidak terjadinya pengosongan payudara yang baik ketika proses menyusui.
Pembengkakan payudara bisa terjadi karena beberapa hal di antaranya tidak teraturnya jam menyusui, mengalami stres atau ada tekanan psikologi, hingga penggunaan baju atau bra yang terlalu ketat dapat menyebabkan tekanan yang berlebihan pada jaringan payudara.
Jika terjadi pembengkakan pada payudara beberapa cara ini bisa dilakukan:
1. Selalu memakai baju dan bra menyusui yang nyaman
Hindari menggunakan baju atau bra yang terlalu ketat karena dapat menekan jaringan payudara. Gunakan baju atau bra yang longgar atau memang dibuat khusus untuk perempuan menyusui. Biasanya bra untuk menyusui memiliki bukaan sendiri di bagian depannya. Hal tersebut akan memudahkan si ibu dan si bayi saat menyusui.