Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 10 Tips Menurunkan Berat Badan Cepat tanpa Olahraga Berat, Coba Yuk!
Advertisement . Scroll to see content

Rumah Berdaya di Denpasar Jadi Wadah Kreasi Orang dengan Gangguan Jiwa

Rabu, 24 April 2019 - 18:00:00 WIB
Rumah Berdaya di Denpasar Jadi Wadah Kreasi Orang dengan Gangguan Jiwa
Menteri Kesehatan Nila F Moeloek. (Foto: iNews.id/Siska Permata Sari)
Advertisement . Scroll to see content

DENPASAR, iNews.id - Orang dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) kerap mendapatkan stigma negatif dari sebagian masyarakat. Tapi di Denpasar, tepatnya di Rumah Berdaya, ODGJ dan orang dengan skizofrenia (ODS) tak hanya direhabilitasi, tetapi juga diajak berkreasi dan melakukan kegiatan produktif.

Menteri Kesehatan RI Nila F Moeloek yang mengunjungi Rumah Berdaya di Denpasar mengatakan, tempat rehabilitasi semacam ini dapat menjadi solusi dalam menangani atau memulihkan ODGJ.

"Rumah Berdaya ini adalah solusi dan menurut saya terobosan luar biasa. Kenapa, karena para gangguan jiwa itu diberdayakan hingga akhirnya bisa kembali kepada keluarga," kata Nila saat melakukan kunjungan kerja ke Rumah Berdaya di Denpasar, Bali, Rabu (24/4/2019).

Di tempat tersebut, ODGJ tak hanya direhabilitasi, tetapi sesuai namanya juga diajak berkreativitas dan melakukan hal-hal produktif seperti melukis, membuat dupa, hingga produksi kaus sablon.

"Orang-orang yang mengalami depresi dan frusatasi mereka bisa masuk ke rumah berdaya ini dengan sebagai solusi jalan keluar. Mereka di sini disibukkan dengan kegiatan positif sampai mereka bisa merasa menimbulkan kepercayaan diri kembali," tutur Nila.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut