Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kari Otentik Jepang Bisa Halal Juga Kok, Ini Caranya!
Advertisement . Scroll to see content

Terungkap Ini Rahasia Kesehatan Makanan Khas Jepang yang Melegenda

Selasa, 29 Agustus 2023 - 20:28:00 WIB
Terungkap Ini Rahasia Kesehatan Makanan Khas Jepang yang Melegenda
Makanan Jepang ternyata memiliki menfaat untuk kesehatan. (foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Siapa yang tak pernah mencicipi Sushi, Udon, Ramen dan Yakitori. Itu adalah menu makanan khas Jepang yang melegenda. Tak cuma nikmat, ternyata menu khas tersebut bermanfaat untuk kesehatan. 

Memang bukan rahasia lagi kalau ciri khas masakan Jepang adalah penggunaan bahan makanan yang segar dan berkualitas. Alhasil pola makan atau diet masakan Jepang juga dikenal sebagai salah satu pola makan terbaik untuk kesehatan.

Satu hal yang membuat masakan Jepang berbeda dan unik adalah kehadiran rasa umami, yang memberikan sensasi rasa mendalam dan nikmat. Rasa ini berbeda dari empat rasa lainnya seperti manis, asam, asin dan pahit.

Selain kaya rasa gurih, yang menjadi ciri khas masakan Jepang, rasa umami juga dapat meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi asupan garam. Dengan demikian bermanfaat bagi penderita penyakit degeneratif khususnya hipertensi.

Ditambah lagi bahan-bahan masakan Jepang yang banyak menggunakan produk laut seperti ikan, crustasea,  rumput laut dan diimbangi dengan sayuran dan bumbu khas fermentasi miso dan nato selain bergizi juga memperkaya macam kuliner dunia. Dengan demikian, menikmati masakan Jepang tidak hanya menyenangkan lidah, tetapi juga memberikan manfaat kesehatan yang beragam.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut