Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BJ Habibie Jadi Idola dan Sosok Motivator bagi Posan Tobing
Advertisement . Scroll to see content

Tren Musik Silih Berganti, The Winner: Rock Never Die!

Selasa, 03 September 2019 - 18:15:00 WIB
Tren Musik Silih Berganti, The Winner: Rock Never Die!
The Winner tetap setia memainkan musik rock. (Foto: iNews.id).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Perkembangan musik rock di Indonesia perlahan-lahan tergerus di industri musik Indonesia. Penikmat musik Indonesia lebih menyukai genre yang lembut dan mudah didengarkan.

Namun hal ini tak membuat The Winner melemah dan mengendorkan musiknya. Mereka tetap memainkan musik rock yang menghentak dan mengguggah adrenaline penikmatnya.

"Energi sih, memang hawanya teman-teman sudah rock musiknya. Kayak Leon, Bayu, Icez, Yaya termasuk saya basicnya memang sudah senang musik rock. Perjuangan musik rock ini harus terus diperjuangkan, rock never die," ujar Posan, drummer The Winner saat berkunjjung ke iNews.id di iNews Center, Jakarta Kamis (28/8/2019).

Posan merasa bahwa musik rock tak boleh berhenti begitu saja di Indonesia. Mereka ingin membagikan warisan kepada generasi berikutnya untuk tetap menyalakan musik cadas ini di industri musik Indonesia.

"Jadi perjuangan ini benar-benar nggak harus diberhentiin karena sejak kecil kita sudah kenal rock. Kita harus ceritain lagi ke generasi berikutnya, ini lho ada musik keren namanya musik rock nantinya akan estafet. Karena musik rock sendiri sudah ada, dari God Bless dan sebelumnya ada Deep Purple dari luar negeri serta banyak lagi dan kita tinggal meneruskan. Rock ini nggak boleh berhenti dan itu yang membuat kita berkarya," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut